Google webmster tools merupakan salah satu layanan gratis yang diberikan oleh google untuk memaksimalkan website atau blog. Cara ini merupakan salah satu dari sekian banyak strategi SEO, dengan mendaftarkan Blog ke Google webmaster tool. Optimisasi blog sangat lah penting dilakukan, agar setiap halaman yang ada di dalam blog lebih cepat terindexs oleh mesin pencari Google.
Sepertinya Setiap hari ada satu miliyar lebih keyword yang di ketikan dalam mesin pencarian Google dari 181 negara dan 146 bahasa . Teknologi mesin pencari ini membuat mungkin sebuah pencarian atau pertanyaan yang di ajukan oleh para pengguna internet bisa terjawab. Karena mesin pencarian google dapat menangani volume besar dan luasnya permintaan pencarian, yang disebut "algoritma"
Sampai saat ini Google masih menjadi salah satu search engine raksasa atau terbesar di dunia di susul oleh Bing dan Yahoo. Jadi jika anda ingin blog anda bisa terindek di search engine google, maka anda harus mendaftarkan blog anda ke Google Webmaster Tools. Dengan terdaftarnya blog ke Google Webmaster Tools , maka blog anda akan terdaftar di search engine google.
Google webmaster tool juga memiliki fungsi dan fitur lain, seperti mengetahui jumlah tautan link internal dan tautan link ekternal, kesalahan perayapan url blog dan mengetahui jumlah artikel kita yang terindek oleh robot google.
Untuk pengguna blogspot, sudah diberi kemudahaan oleh google dengan adanya tool yang tersedia di dasbor blogger, sehingga memudahkan kita untuk mengaksesnya. Untuk pengguna non blogspot anda bisa menggunakan tautan ini https://www.google.com/webmasters/tools/ untuk mendaftarkan blog anda ke google webmaster tool.
1. Cara Mendaftarkan Blog Ke Google Webmaster tool
- Silahkan Login ke Blogger.com dan masuk ke blog yang ingin ada daftarkan ke google webmaster tool.
- Lalu pilih menu Ikhtisar lalu scrool ke bawah dan pilih Buka alat webmaster.
- Setelah anda masuk ke google webmaster tool, silahkan anda pilih menu Tambah Situs/ Add Site. Masukan url atau alamat blog yang akan di daftarkan, dan klik Next/Terus
- Sejauh ini, anda sudah berhasil menambahkan blog anda ke google webmaster tool. Tahap selanjutnya anda harus perlu untuk mesubmit sitemap atau peta situs blog anda ke google webmaster tool.
2. Caranya Gimana Gan untuk mesubmit sitemap blog ?
- Caranya cukup sederhana, anda tinggal klik pada menu Sitemap yang tampil di menu google webmaster tool.
- Pada halaman berikutnya ada pilih menu Tambahkan peta situs atau sitemap.
- Setelah itu anda tambahkan url " sitemap.xml " atau " atom.xml " atau juga " feeds/posts/default?max-results=400 "
- Lalu letakan ke kotak yang telah tersedia. Jika anda ragu silahkan pilih menu Uji peta situs terlebih dahulu.
- Setelah anda yakin bahwa Sitemap yang ada uji berhasil silahkan pilih menu Mengirim Peta Situs. Lihat gambar di bawah ini.
- Selamat sekarang blog anda sekarang sudah memiliki peta situs/sitemap, maka kemungkinan besar blog anda akan terindex oleh robot mesin pencari google.
- Selanjutnya anda harus melakukan verifikasi blog anda, yang bertujuan menyatakan kepada Google bahwa alamat Url blog yang anda daftarkan adalah benar milik anda. Ikuti cara di bawah ini untuk melakukan verifikasi.
3. Cara Memverifikasi Kepemilikan Blog Di Webmaster Tool
- Silahkan anda pilih menu Alat Webmaster ( halaman awal webmaster ) lalu anda cari disebelah kanan atas menu Kelola Situs atau Manage site.
- Lalu pilih menu Tambahkan atau Hapus pengguna.
- Selanjutnya pilih menu Tambahkan pengguna Baru atau Manage site owner.
- Pada halaman berikutnya silahkan anda pilih memverifikasi dengan metode Tag HTML.
- Kemudian copy script yang ada di dalam kotak dan jangan tutup dulu halaman ini. Lihat gambar di atas. Ingat juga jangan klik menu VERIFY dulu sebelum kode tersebut di pasang di template blog kita.
- Sekarang ada Login ke blog anda lalu pilih menu Template lalu Edit HTML, kemudian anda cari kode <head> lalu letakan kode script yang anda copy tepat di bawah kode <head> dan save template. Ada perhatikan gambar di bawah ini.
- Langkah berikutnya anda kembali ke halaman webmaster tool di mana tadi anda mengcopy kode script. setelah itu baru klik VERIFY. perhatikan gambar di bawah ini :
- Selamat anda sudah berhasil menyelesaikan tahap Memverifikasi Kepemilikan Blog Di Webmaster Tool.
Sekian dulu artikel Cara Mendaftarkan Blog Ke Google Webmaster tool. Semoga tulisan dan penjelasan tentang bagaimana cara mendaftarkan Blog ke Google Webmaster tool bisa dipahami. Jika ada yang masih belum jelas, silahkan anda bertanya dengan baik dan sopan melalui kotak komentar yang saya sediakan. nsw
0 komentar:
Silahkan berkomentar menggunakan hati nurani dan tidak mengandung SARA, SEX dan POLITIK